Bandung-Rabu(18/09/2024), Federasi Kempo Indonesia (FKI) mengadakan kegiatan Pertandingan KEJURNAS Federasi Kempo Indonesia (FKI) Antar Kantor Wilayah MENKUMHAM CUP II TAHUN 2024 memperebutkan piala “MENKUMHAM CUP” pada 18-21 September 2024 yang berlangsung di Bandung.
Dalam ajang bergengsi ini, Rudenim Pusat Tanjungpinang menurunkan tiga orang atlet terbaiknya untuk berkompetisi dengan para atlet kempo dari berbagai kantor wilayah di seluruh Indonesia. Kehadiran tim Rudenim Pusat Tanjungpinang mendapat dukungan penuh dari Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri, Bapak Kaswo serta Kepala, Rudenim Pusat Tanjungpinang, Agung Prianto yang hadir secara langsung memberikan semangat kepada para atlet yang bertanding. Adapun atlit yang bertanding dalam kejuaraan ini antara lain;
1. a.n. Firmanzah, nomor Full Kempo Kelas 60 Kg;
2. a.n. Alzaufar Jabarriau, nomor Full dan semi Kempo Kelas 65 kg;
3. a.n. Nazfar Tital, nomor Semi Kempo kelas 70 kg.
Agung Prianto dalam kesempatan ini menyatakan rasa bangga atas perjuangan para atlet Rudenim Pusat Tanjungpinang yang akan memberikan hasil yang terbaik untuk Rudenim Pusat Tanjungpinang serta Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri.
Kejurnas Kempo Menkumham Cup II ini merupakan ajang yang sangat bergengsi dan diikuti oleh para atlet kempo terbaik dari seluruh Indonesia. Ajang ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi olahraga kempo di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM serta mempererat tali silaturahmi antar pegawai.